Gubernur Ansar Ahmad Lantik 6 Pejabat Dilingkungan Pemda Prov Kepri

banner 468x60

Silabuskepri.co.id, Tanjungpinang | Untuk mengisi sejumlah pimpimpinan OPD dilingkungan Pemerintahan Kepulauan Riau Gubernur Kepri Ansar Ahmad melantik 6 pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat fungsional ahli utama, bertempat di Gedung Daerah Tanjungpinang, pada Rabu (15/9/21)

Adapun dari 6 Pejabat yang dilantik Gubernur Kepri diantarannya;

banner 336x280

1. Hasfarizal Handra SSos sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
2. DR Rika Asmi STP MM sebagai Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Kesehatan Hewan
3. Veni Meitaria Detiawati SP, M. Eng sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
4. Abdollah SSos MH sebagai Kepala Biro Umum dan Perlengkapan
5. Drs M Darwin MT sebagai Kepala Biro Pemerintahan
6. Hasan SSos sebagai Kepala Biro Humas, Protokol dan Penghubung

Sedangkan Syamsuardi SSos MM dilantik sebagai pejabat Widyaiswara Ahli Utama.

Pelantikan 6 pejabat Kepri ini dilangsungkan setelah mengikuti proses open bidding yang di lakukan Tim Panitia seleksi JPT Pratama Provinsi Kepri yang di ketuai Hamdani.

Hadir pada pelantikan tersebut Pj Sekdaprov Kepri, Lamidi, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepri, Dewi Kumalasari dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Kepri. (Red)

banner 336x280