Bintan, Silabuskepri.co.id-Kepemimpinan harus diselaraskan dengan pepribadian yang berakhlak mulia. Hal itu harus dibuktikan dengan memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat, Tugas yang di emban harus diselesaikan dengan berhasil mewujudkan pembangunan.
Hal tersebut disampaikan Pjs Desa Bintan Buyu Imam Hidayat kepada silabuskepri.co.id, belum lama ini diruang kerjanya.
Dia mengatakan bahwa dirinya optimis dan siap mengemban tugas dengan baik. Mewujudkan masyarakat desa Bintan Buyu Kecamatan Teluk Bintan, kabupaten bintan ke arah yang lebih baik, mandiri sehat dan sejahtera.
Untuk mewujudkannya, Kata Imam Hidayat harus mengoptimalkan kinerja sesuai dengan tupoksi, melaksanakan koordinasi antar mitra kerja, meningkatkan SDM dan SDA guna mencapai kesuksesan program kesejahteraan masyarakat.
Selain itu, harus mengutamakan peningkatkan SDM dan pemanfaatan SDA secara efisien dan tepat guna untuk mencapai kesejahteraan masyarakat, kapasitas kelembagaan yang meningkat, kualitas kesehatan masyarakat dan melibatkan masyarakat dalam berbagai hal kegiatan Desa.
“perangkat desa juga harus meningkatkan kejujuran transparansi dan dapat dipertanggungjawabkan. Pelayanan bidang pemerintahan yang lebih baik, peningkatan pembangunan di segala bidang dengan melibatkan masyarakat desa, peningkatan pemberdayaan masyarakat sesuai skala prioritas, juga peningkatan pembinaan masyarakat dengan melibatkan lembaga masyarakat yang ada dari unsur pemuka agama, tokoh masyarakat dan pemuda.” ujar Hidayat
Dia berharap Harapan selaku Pjs kepala Desa, dapat mewujudkan desa bintan buyu lebih baik, tercapainya sasaran kerja dan program di berbagai kegiatan dan dapat dirasakan oleh lapisan masyarakat, serta mengikutksertakan masyarakat dalam berbagai kegiatan.
”meningkatkan kerjasama dengan stakeholder yang ada, menjalin mitra kerja dengan BPD, membahas rencana program dan yang sudah terjalin dengan Stake holder yang ada , Paparnya.(hr 86)