Rumah Yensi Lismi Terbakar, Pemadan Kebakaran BS Gerak Cepat

Foto : Pemadam BS berupaya padamkan api di rumah Yensi Lismi

Silabuskepri.co.id, Bengkulu Selatan | Pristiwa kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Bengkulu Selatan pada (31/03/2023), kali ini terjadi di Desa Padang Pandan kecamatan Manna

Akibat dari kejadian tersebut Yensi Lismi (43) terpaksa mengalami kerugian hingga Rp. 20,000,000, mengingat hampir 30% rumah miliknya hangis dilalap sijago merah.

Dikkatakan oleh Erwin Mucsin selaku kepala dinas satpol-pp & damkar Bengkulu selatan, api sudah berhasil dipadamkan sekitar 1jam usai kejadian, namun pihaknya belum mengetahui pasti penyebab dari kebakaran tersebut.

“Api sudah berhasil kita padamkan, untuk penyebab kebakaran saat ini belum diketahi” Jelas Erwin.

Meski demikian, beruntung dalam pristiwa kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa, dan hanya mengalami kerugian materil saja. (EP)

You might also like