Wabup Rocky Pastikan Pembayaran TPP ASN Karimun Berangsur Normal

Silabuskepri.co.id | Karimun – Wakil Bupati Karimun, Rocky Marciano Bawole, membawa kabar baik bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Karimun. Ia memastikan pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) atau tunjangan kinerja (Tukin) kini sudah kembali berjalan normal.

“Sudah lancar dibayarkan,” ujar Rocky, Rabu (27/8/2025).

Rocky menjelaskan, sebelumnya pembayaran Tukin sempat mengalami kendala dan keterlambatan, khususnya sebelum dirinya menjabat. Namun saat ini, mekanisme pembayaran sudah kembali tertib sesuai tahapan, tanpa ada yang tertinggal.

“TPP bulan Juli sudah dibayarkan pada Agustus, sedangkan TPP Agustus akan dibayarkan pada September mendatang,” terang Rocky.

Lebih lanjut, ia berharap agar kelancaran pembayaran TPP ASN dapat terus berlanjut hingga akhir tahun. “Semoga pembayarannya terus lancar sampai akhir 2025,” tambahnya.

Meski demikian, Rocky tidak menutup mata bahwa besaran TPP tahun 2025 mengalami penurunan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Hal ini, katanya, merupakan konsekuensi dari penyesuaian APBD murni 2025.

“Pada APBD 2024, dengan total anggaran Rp1,6 triliun, alokasi TPP mencapai Rp195 miliar. Namun pada APBD murni 2025, alokasinya turun menjadi Rp128 miliar,” jelasnya.

Rocky menegaskan, meskipun ada penyesuaian anggaran, Pemkab Karimun tetap berkomitmen menjaga hak ASN agar pembayaran TPP tidak lagi tersendat. Ia juga berharap seluruh ASN tetap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.(dP)

fin4d» Situs Toto Online Terpercaya No 1 Di Indonesia 2025

You might also like