SILABUSKEPRI.CO.ID | Bintan — Bupati Roby Kurniawan secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) RKPD Kabupaten Bintan Tahun 2027 yang digelar di Aula Bandar Seri Bentan, Kamis (15/01). Forum ini mengusung tema “Meningkatkan Akselerasi Kesejahteraan Berbasis Produktivitas Ekonomi Unggulan, SDM Berkualitas, Lingkungan Lestari, dan Tata Kelola Inovatif.”
Kegiatan tersebut merupakan bagian penting dari tahapan penyusunan perencanaan pembangunan daerah menuju perumusan rancangan akhir RKPD. Dalam forum ini, pemerintah daerah menyampaikan arah kebijakan dan prioritas pembangunan sebagai panduan menyamakan persepsi dan pemahaman seluruh pemangku kepentingan dalam menyusun program dan kegiatan ke depan.
Bupati Roby menegaskan bahwa pelaksanaan forum konsultasi publik ini berpedoman pada ketentuan Peraturan Menteri Dalam Negeri tentang tata cara perencanaan, pengendalian, dan evaluasi pembangunan daerah, termasuk evaluasi Ranperda RPJPD dan RPJMD serta mekanisme perubahan dokumen perencanaan. Ia menekankan pentingnya tertib perencanaan agar seluruh kebijakan pembangunan berjalan selaras, terukur, dan akuntabel.
“Melalui forum ini, saya ingin menegaskan bahwa fokus pembangunan kita tertuang dalam empat program utama sebagaimana yang termaktub dalam tema RKPD 2027. Terima kasih atas dukungan seluruh pihak. Harapan kita bersama, langkah strategis ini semakin membawa Kabupaten Bintan menuju kemajuan dan kesejahteraan,” ujar Roby sebelum secara resmi membuka kegiatan.
Empat program utama tersebut meliputi peningkatan produktivitas ekonomi, penguatan SDM yang berkualitas, pelestarian lingkungan, serta tata kelola pemerintahan yang inovatif. Keempatnya menjadi kerangka besar yang harus diterjemahkan ke dalam program, kebijakan, dan kegiatan lintas perangkat daerah agar berdampak nyata bagi masyarakat.
Lebih lanjut, Roby menekankan bahwa RKPD bukan sekadar dokumen administratif, melainkan instrumen strategis yang menghubungkan perencanaan dengan penganggaran, pelaksanaan, hingga pengawasan pembangunan. Oleh karena itu, Forum RKPD diharapkan menjadi media pembentukan komitmen bersama seluruh pemangku kepentingan untuk menjaga konsistensi dan keterpaduan pembangunan daerah.
Forum Ranwal RKPD 2027 ini juga memiliki keterkaitan langsung dengan tahapan penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD), sehingga setiap masukan dan rekomendasi yang dihasilkan akan menjadi dasar penajaman prioritas program dan alokasi anggaran.
Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Kementerian Dalam Negeri dan Bappenas, serta diikuti peserta lintas sektor—mulai dari kepala OPD, camat, instansi vertikal terkait, pimpinan perusahaan, organisasi dan komunitas, hingga kalangan akademisi. Sinergi lintas sektor ini diharapkan memperkaya substansi perencanaan sekaligus memperkuat dukungan terhadap implementasi RKPD Kabupaten Bintan Tahun 2027.