Pastikan Pelayanan Berjalan Baik, Polres Bengkulu Selatan Sidak Dua Polsek Jajaran

SilabusKepri.co.id, Bengkulu Selatan | Kapolres Bengkulu Selatan Akbp Florentus Situngkir SIK, menyambangi Polsek jajaran yaitu Polsek Kedurang dan Polsek Seginim,  Minggu (28/05/23) pagi.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres Bengkulu Selatan Akbp Florentus Situngkir SIK  mengatakan, kunjungannya tersebut guna memastikan piket penjagaan dan  pelayanan kepolisian di tingkat polsek berjalan dengan baik sesuai dengan harapan pimpinan dan masyarakat. Selain itu juga untuk mengetahui secara langsung situasi dan kondisi anggota di wilayah.

“Kunjungan ini juga menjadi sarana untuk menyampaikan petunjuk dan arahan terkait perkembangan situasi Kamtibmas yang terjadi di wilayah masing-masing,” katanya

Diungkapkan Kapolres, saat mengunjungi dua polsek jajaran, yakni Polsek Kedurang dan Polsek Seginim, dirinya tidak menemukan adanya kendala dalam tugas pelayanan kepada masyarakat.

” Piket penjagaan lengkap personilnya dan proses pelayanan kepada masyarakat sudah berjalan dengan baik. Tadi kami tegaskan untuk terus dipertahankan dan sebisa mungkin ditingkatkan, sehingga masyarakat puas dengan pelayanan yang diberikan Polri,” kata Kapolres

Terkait kejadian Situasi Kamtibmas  menjelang Pemilu Serentak Tahun 2024  mengaku sudah memerintahkan jajarannya untuk terus meningkatkan kesiagaan dan kewaspadaan.

“Kita sudah tekankan seluruh jajaran untuk melakukan langkah langkah kesiapan dan  antisipasi untuk pengamanan Pemilu Serentak Tahun 2023 sesuai dengan Tahapan, dengan harapan  semua kegiatan dapat terlaksana sesuai dengan aman dan kondusif ,” pungkasnya.(JS)

You might also like