Bupati Bintan Apri Sujadi Dorong Masyarakat Antisipasi Dini Kebakaran Hutan dan Lahan Wilayah Bintan

Silabuskepri.co.id, Bintan — Bupati Bintan Apri Sujadi menghadiri Apel bersama Penaggulangan Kebakaran Hutan Dan Lahan (KARHUTLA) di Wilayah Kabupaten Bintan, Kamis (15/8/19) Pukul 08.20 WIB, dilapangan Bola Antam Kijang

Bupati Bintan didampingi Kapolres Bintan dan Kepala Basarnas Bintan berjalan mengitari barisan pasukan apel bersama Karhutla guna memastikan kesiapan seluruh pasukan yang terdiri dari unsur Muspida TNI Polri , ASN, Organisasi Kepemudaan (OKP) dan Organisasi Masyarakat (Ormas).

Pada saat itu, Bupati Bintan Apri Sujadi menyampaikan bahwa kondisi musim kemarau saat ini sangat rawan terhadap kebakaran hutan dan Lahan, secara khusus diwilayah Kabupaten Bintan, oleh karena itu dibutuhkan kesiagaan, dibutuhkan kesadaran dan langkah kongkrit dari kita semua dalam menghadapi bagaimana mencegah terjadinya kebakaran Hutan dan lahan di Wilayah Bintan.

Diakatan Apri Sujadi, saat ini banyak yang sudah terjadi terkait kebakaran hutan dan lahan di wilayah Bintan.

“Pada Hari ini kita berkomitmen dan sama sama bergerak, tidak perlu harus menunggu diantara yang satu dengan yang lainnya, karena kami disini melihat hadir dari Unsur TNI dan Polri, Pemerintah daerah, OKP dan Ormas.”

” Mari kita bersama sama bergerak mensosialisasikan kepada masyarakat, mari sama sama secara persuasip memyampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat agar langkah langkah pencegahan terkait dengan terjadinya kebakaran hutan dan lahan ini dapat dengan benar kita lakukan dengan baik,’ harapnya.

Lanjut Apri, untuk mensosialisasikan kepada masyarakat pihaknya dalam waktu dekat akan turun langsung ketengah masyarakat.

“Saya akan mengajak Bapak Kapolres, bapak Basarnas dan seluruhnya, akan langsung mengunjungi di Desa dan kelurahan, akan melakukan sosialisasi lansung kepada masyarakat agar betul betul dilakukan langkah langkah preventif dari awal. Untuk itu kami mohon kerjasamanya bagi kita semua, kami yakin bahwa ini semua wujud komitmen kita, mudah mudahan apa yang kita niatkan pada hari ini wilayah bintan dapat terhindar dari kebakaran hutan dan lahan dapat tercapai.”Kata Apri (R1)

You might also like