Silabuskepri.co.id, Batam — Persaingan calon legislatif DPRD Kepri dari Daerah Pemilihan 5 Batam, dari Partai Nasdem antara Sahmadin Sinaga (incumbent) nomor urut 2 dengan pendatang baru Horjani Hutagalung nomor urut 1 terkesan memanas.
Sebelumnya Tim sukses Sahmadin Sinaga menyampaikan kepada Silabuskepri.co.id perolehan suara menurut perhitungan sementara C1 yang diperoleh tim Sahmadin menunujukkan bahwa suara Sahmadin bertengger diatas seluruh rivalnya. Tiap TPS menunjukkan bahwa perolehan suara telah mencapai 7000 lebih suara, dengan suara tersebut dipastikan Calon Incumbent dari partai Nasdem ini sudah pasti menduduki peringkat pertama perolehan suara dari Partai Nasdem.
Meskipun suara menunjukkan bahwa Sahmadin Sinaga akan mewakili partai Nasdem dari Dapil 5, Pria bersahaja ini masih tetap menunjukkan sikap yang rendah hati. Dalam sebuah perjumpaannya dengan silabuskepri.co.id, Sahmadin Sinaga mengatakan, bahwa pihaknya tetap bersabar menunggu hingga pengumuman dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam.
Dan kepada seluruh tim sukses, Sahmadin Sinaga berharap agar semua bisa bersabar menunggu hasil resmi pengumuman dari KPU. Dia juga mwngajak timses untuk menjaga suara.
Sementara itu, Caleg Horjani Hutagalung saat dihubungi Silabuskepri.co.id terkait perolehan suara yang diraihnya mengungkapkan, pihaknya tidak mau gagabah dalam mempublikasikan hasil perolehan sementara di TPS dan tetap menunggu hasil pengumuman KPU.
“Terlalu dini, bisa jawab bisa enggak kan pak. Kita tunggu saja bagaimana nanti pak. Karna c1 yang beredar ada yang beda,” kata Horjani. Selasa, (23/4/2019).
Sementara itu, saat ditanya apakah Horjani menerima putusan jika nantinya jumlah peroleh suara C1 di TPS berbeda dengan jumlah suara di tingkat C1 Plano PPK. Horjani menjawab setuju dengan C1 Plano di PPK.
“Bersabar yah Pak. Saya setuju jika dengan C 1 plano,” jawabnya melalui aplikasi WhatsAppnya. (Pino)