Tinjau Proyek Jalan Rabat Beton, Kades Suka Bandung : Pembangunan Sudah Mencapai 70 %

Proyek Pembangunan Jalan Rabat Beton Desa Bandung, Kecamatan Pino Raya, Bengkulu Selatan

Silabuskepri.co.id, Bengkulu Selatan | Kepala Desa Suka Bandung bersama BPD, Pendamping Desa, Konsultan perencanaan dan pengawas, Ketua BPD, TPK, tenaga ahli serta para tokoh masyarakat meninjau Pembangunan jalan rabat beton antaran sawah Pino Layang di Desa Suka Bandung. Kecamatan Pino Raya, Bengkulu Selatan, yang pembangunannya telah mencapai sekitar 70 persen. Jumat (28/06/2024).

Diketahui bahwa Pembangunan jalan rabat beton ke jalan antaran  Sawah Pino Layang sepanjang 320 meter yang dana nya bersumber dari dana APBDes anggaran tahun 2024.

Dalam kesempatan itu, Kades Riplan Junaidi mengatakan, bahwa pembangunan jalan rabat beton sudah berjalan hampir 70 %  pembangunan jalan rabat beton tersebut, sumber Dana dari APBDes yang penggunaan nya sudah disepakati bersama.

“Dalam musyawarah antara pemerintah Desa, Ketua BPD dan mayarakat telah menyepakati rencana pembangunan jalan rabat beton antaran sawah Pino Layang tersebut dilaksanakan dari dana yang bersumber dari APBDes tahun anggaran 2024. semua berharap agar pembangunan jalan rabat beton dapat berjalan lancar,” ujar Kades Riplan Junaidi

Lanjut Kepala Desa Riplan Junaidi, panjang jalan rabat beton yang di bangun sepanjang 320 meter.saat ini pembangunan jalan rabat beton antaran sawah Pino Layang sudah hampir selesai.

“Kita harapkan bisa membawa kemudahan bagi masyarakat untuk mobilisasi hasil persawahan masyarakat Desa Suka Bandung dan warga desa setempat,”tutup Kades.(EP)

You might also like